Perbaikan Jalan Penyambung 3 Desa di Mura Membantu Akses Warga Sekitar

Reporter : Darly

MUSI RAWAS, Mattanews.coKepemimpinan dan kinerja yang nyata Bupati Kabupaten Musi Rawas (Mura) Hendra Gunawan mendapatkan apresiasi oleh masyarakat, terutama di daerah Trans Mandala.

Hal ini dibuktikan dengan terus ditingkatkannya pembangunan infrastruktur jalan yang melintasi 3 desa di daerah Trans Mandala.

Yakni Desa Rejosari, Desa Mekarsari dan Desa Campursari Kecamatan Megang Sakti, Kabupaten Mura melalui pihak dinas PU BM Mura Sumsel.

Salah seorang warga Desa Mekarsari, Tugiman, mengucapkan terima kasih dan karema pemerintah telah membangun jalan menuju desa kami ini.

“Dulu kalau mau pulang ke desa apabila dari luar desa atau dari kota, butuh waktu seharian dan jika musim hujan bahkan bisa memakan waktu 3-4 hari,” ucapnya, Rabu (9/9/2020).

Karena, mobil pasti akan terendam oleh lumpur dan macet.

Menurutnya, sudah puluhan tahun dan dulu berkisar tahun 2003-2004 kondisi jalan menuju desanya sangat parah.

Bacaan Lainnya

Dimana hanya berlantaikan tanah yang bercampur lumpur, terlebih jika kondisi hujan. Sehingga tidak bisa dilalui oleh kendaraan, baik roda 2 maupun roda 4.

Bagikan :

Pos terkait