Presiden Jokowi: Prajurit Harus Ikuti Perkembangan Zaman untuk Hadapi Tantangan Global

Reporter : Poppy Setiawan

JAKARTA, Mattanews.co– Presiden Joko Widodo mengingatkan kepada para perwira remaja TNI dan Polri yang telah dilantik untuk mengikuti perkembangan zaman menghadapi tantangan global yang semakin berat. Hal itu diamanatkan oleh Presiden saat bertindak sebagai inspektur upacara dalam Prasetya Perwira (Praspa) TNI-Polri Tahun 2020 di Istana Negara, Jakarta, pada Selasa, 14 Juli 2020.

“Sebagai pengawal masa depan, saudara-saudara harus cakap membaca tantangan dan peluang ke depan. Dunia berubah dengan begitu cepat, disrupsi terjadi di semua sektor kehidupan, dan revolusi industri jilid keempat semakin mendorong perubahan supercepat tersebut,” kata Presiden Jokowi.

Tak hanya itu, antara negara satu dengan lainnya juga akan saling berkompetisi dan bersaing terhadap penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi, juga industrialisasi. Seiring itu, perkembangan teknologi militer juga sangat cepat. Bahkan, teknologi militer terkini turut memanfaatkan kecerdasan buatan yang baru saja berkembang belakangan ini.

Bagikan :

Pos terkait