Puluhan Baju Loreng Datangi Monumen TRIP di Desa Beji Tulungagung, Ada Apa?


oleh
Penulis: Ferry Kaligis
Editor: Anang

MATTANEWS.CO, TULUNG AGUNG – Puluhan orang berbaju loreng mendatangi Monumen Tentara Republik Indonesia Pelajar (TRIP) di Desa Beji Kecamatan Boyolangu Kabupaten Tulungagung dalam rangka kegiatan Bakti sosial diantaranya pembersihan dan pengecatan.

Hal ini dikatakan oleh Kepala Kantor Administrasi dan Cadangan TNI Kabupaten Tulungagung, Mayor Inf Sutaji kepada media Mattanews.co usai giat di Monumen TRIP, Jum’at (09/04/2021).

“Jadi begini, giat pagi ini Baksos melakukan pembersihan disekitar Monumen TRIP sekaligus pengecatan, terlebih menjelang Bulan suci Ramadhan,” katanya.

“Ide kreatifitas ini sinergitas bersama Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Laskar Merah Putih (LMP) Kabupaten Tulungagung yang dinakhodai saudara Hendri Dwiyanto,” imbuhnya.

Mayor Inf Sutaji menambahkan dengan giat di Monumen TRIP ini dilakukan oleh LMP sangat mendukung sekali, apalagi Monumen ini memiliki nilai bersejarah.

“Sangat mengapresiasi jiwa sosial dari rekan-rekan LMP dengan dedikasi dan loyalitas pada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) khusunya di Tulungagung ini dalam melakukan Bhakti sosial di Monumen TRIP,” tambahnya.

Lanjut Sutaji, Baksos LMP di Monumen TRIP ini bertujuan mengenang sekaligus menghargai jasa para pahlawan.

“Pada intinya, Monumen TRIP bersejarah ini harus dirawat, dilestarikan guna menghargai jasa-jasa para pahlawan tersebut,” terangnya.

“Kalau bukan sekarang, kapan lagi ? Dan, kalau bukan kita siapa lagi ?”sambungnya.

Hal senada disampaikan Ketua Laskar Merah Putih Kabupaten Tulungagung, Hendri Dwiyanto bahwa giat Baksos kali ini dipilih Monumen TRIP di Desa Beji Kecamatan Boyolangu.

“Atas nama LMP mengucap trimakasih kepada Mayor Inf Sutaji telah mendukung pelaksanaan Baksos ini,” katanya.

Hendri menambahkan sesuai visi misi ormas LMP secara global itu Bela Negara menciptakan komponen anak bangsa lebih mencintai NKRI dan Bendera Merah Putih.

“Jadi begitu, makanya baksos kali ini di Monumen TRIP. Kedepan ia berharap masyarakat Tulungagung khususnya generasi muda dapat menghargai dedikasi kepada para pahlawan yang telah berjuang demi NKRI,” tambahnya.

“Bangsa yang besar adalah Bangsa yang menghormati jasa para pahlawan,” tegasnya.

Menurut Hendri, dalam Baksos kali ini tidak ada kepentingan apapun, namun demikian ada satu misi mengingatkan generasi muda agar tetap mengenang kembali jasa para pahlawan.

Ormas LMP berharap usai baksos di Monumen TRIP ini semoga ditempat ini bisa dijadikan salah satu destinasi wisata yang banyak dikunjungi masyarakat.

“Semoga Pemdes Beji bisa mengambil peluang, Monumen TRIP dijadikan destinasi wisata bersejarah dengan begitu otomatis bisa menambah Pendapatan Asli Desa (PAD) desa setempat,” tutupnya.

Sementara itu, Kepala desa Beji Kecamatan Boyolangu Kabupaten Tulungagung Choirudin saat berbincang kepada Mattanews.co sangat bersimpati dengan giat Baksos dari ormas LMP Tulungagung

“Apresiasi buat LMP terlebih dengan Mayor Inf Sutaji telah bersinergi dalam baksos di Monumen TRIP ini,” tuturnya.

“Trimakasih atas dorongan semangatnya guna menciptakan Monumen TRIP kedepanya sebagai salah satu objek wisata bersejarah,” tandasnya.

Pantauan Mattanews.co dalam giat Baksos di Monumen TRIP ini juga dihadiri oleh Kapten Darto anggota Minvet Tulungagung, Babinsa Desa Beji, petugas kebersihan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Tulungagung, personel Menwa kampus IAIN Tulungagung.

Print Friendly, PDF & Email
Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *