Rutan Prabumulih Ikuti Pembukaan Kejuaraan Daerah Federasi Kempo Indonesia Piala Kakanwil Kemenkumham Sumsel

MATTANEWS.CO, PRABUMULIH – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Prabumulih mengikuti kegiatan pembukaan Kejuaran Daerah Federasi Kempo Indonesia (FKI) di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumsel, Rabu (15/5/2024).

Kegiatan pembukaan Kejuaran Daerah Federasi Kempo Indonesia tersebut berlangsung di Auditorium Lapas Kelas I Palembang diikuti oleh Kepala Rutan Prabumulih, Zulkifli Bintang yang diikuti juga oleh Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan dan Imigrasi se-Sumsel.

Kakanwil Kemenkumham Sumsel, Dr. Ilham Djaya dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kadivpas Kemenkumham Sumsel, Mulyadi mengatakan, kejuaran ini diselenggarakan masih dalam rangkaian Hari Bhakti Pemasyarakatan yang ke-60.

“Kita cukup berbangga karena tidak semua wilayah dapat menyelenggarakan kejuaraan bela diri pada rangkaian Hari Bhakti Pemasyarakatannya. Karena hanya wilayah yang memiliki atlit-atlit ataupun kesatria-kesatria yang berlatih aktiflah yang mampu menyelenggarakan kegiatan kejuaraan tersebut,” kata Ilham Djaya.

Bagikan :

Pos terkait