Sambut Hari Raya Idul Adha, Pemkot Prabumulih Bagikan Sembako kepada Warga Tidak Mampu dan Berikan Alat Bantu Penyandang Disabilitas

MATTANEWS.CO, PRABUMULIH — Sambut Lebaran Qurban atau Haji ini, Pemerintah Kota (Pemkot) Prabumulih menyerahkan bantuan beberapa dari Sembilan Bahan Pokok (Sembako) kepada warga Prabumulih kurang mampu.

Tidak hanya itu,momen yang bertepatan jelang Hari Raya Idul Adha 1442 Hijria ini juga memberikan Alat Bantu Penyandang Disabilitas, dari kesemua bantuan ini diketahui menyasar lebih dari 200 ke penerima manfaat.

Kali ini bantuan bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Wali Kota (Wako) Prabumulih Ir H Ridho Yahya MM, di Rumah Dinas (Rumdin) Walikota Prabumulih, Senin (19/7/2021).

Tujuannya, membantu mereka dalam memenuhi kebutuhan pokok harian serta memfasilitasi para disabilitas dengan alat bantu sesuai dengan jenis kedisabilitasan penerima manfaat.

“Alhamdulilah, kita hari ini memberikan bantuan kepada masyarakat kita yang mang benar-benar membutuhkan, apalagi besok menjelang Hari Raya Idul Adha. Mudah-mudahan bantuan ini sangat bermanfaat bagi mereka,” ungkap Walikota Prabumulih Ir H Ridho Yahya MM saat di bincangi awak media.

Bagikan :

Pos terkait