Sekda Idris Akui Pemprov Sulbar Minim Input Data Pemerintahan

Reporter : Edo

Sulawesi Barat, Mattanews.co Proses input data di lingkungan pemerintah, menjadi hal yang penting dalam membangun informasi yang aktual dan lengkap.

Namun di Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Barat (Sulbar) sendiri, proses input data masih dirasa minim.

Hal ini diakui langsung oleh Sekda Pemprov Sulbar Muhammad Idris, saat menghadiri Rapat Koordinasi Evaluasi Pengolahan Penginputan Data Statistik Sektoral Pemprov Sulbar Tahun Anggaran 2019, di Ruang Pertemuan Lantai 2 Kantor Gubernur Sulbar, Senin, (25/11/2019).

Dalam acara yang digelar oleh Dinas Komunikasi Informatika Persandian dan Statistik Sulbar ini, Sekda Idris mengakui salah satu kekurangan di daerah Sulbar ini adalah data.

“Kita tidak akan bisa bergerak mengelola tata kelola pemerintahan yang baik, tanpa berbicara mengenai data yang baik,” ujarnya.

Bahkan jika melihat filosofi pemerintahan yang terbaik, lahir dari produksi informasi yang baik.

Idris mengharapkan adanya kesadaran untuk mengatakan pekerjaan pertama pemerintah adalah menyiapkan informasi yang komprehensif.

Bacaan Lainnya
Bagikan :

Pos terkait