Ketua KPU OKI Ingatkan PPK untuk Pertanggungjawaban Kepada Tuhan

MATTANEWS.CO, OKI – Penyelenggara Pemilu bukan hanya sekedar menunaikan tugas negara. Dibalik jabatan tersebut, Panitia Pemungutan Kecamatan (PPK) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) dihadapkan pada pertaruhan integritas dan terpenting akhirnya, pertanggungjawaban kepada Tuhan.

“Menyukseskan terselenggaranya Pemilu 2024 sesuai dengan kemampuan tertinggi yang dimiliki PPK OKI bukan hanya tugas kepada negara, tetapi juga kepada Tuhan Yang Maha Esa,” ujar Ketua KPU OKI Deri Siswandi, di Ballroom Hotel The Alt Palembang, Rabu (4/1/2023).

Kendati masih ditenggarai terdapat beberapa orang disinyalir masih jabatan rangkap yang hingga kini masih menyisakan polemik ditengah publik, pelantikan 90 anggota PPK ini sendiri keputusan KPU Kabupaten Ogan Komering Ilir Nomor 1 Tahun 2023, Tentang Penetapan dan Pengangkatan PPK OKI pada pemilu 2024.

Deri mengutarakan tugas yang diemban penyelenggara pemilu tersebut akan berat. Terhadap berbagai kesulitan itu sendiri, ia menyerukan semangat berkerjasama dalam menjalankan amanah tersebut,

Bagikan :

Pos terkait