Bhabinkamtibmas Sambangi Tokoh Agama Desa Rengasdengklok Selatan

MATTANEWS.CO, KARAWANG – Anggota Bhabinkamtibmas Polsek Rengasdengklok Polres Karawang, Bripka H Syarif Usman bersama Babinsa Peltu Dahlan sambangi tokoh agama, Ustad Darso di Desa Rengasdengklok Selatan, Kecamatan Rengasdengklok, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Rabu (7/12/2022).

Kapolres Karawang, AKBP Aldi Subartono,S.H.,S.I.K., M.H.,CPHR melalui Kapolsek Rengasdengklok Kompol Suherman SH didampingi Bhabinkamtibmas, Bripka H Syarif Usman mengharapkan Polri dapat sinergi dengan tokoh agama.

“Kami berharap agar tumbuh kedekatan antara polisi dengan masyarakat, serta meningkatkan efektifitas peran warga untuk bersama-sama menjaga keamanan dilingkungan masing-masing, sesuai dengan motto Polri yang presisi,” tuturnya.

Dikatakan Bripka Syarif, semoga silaturahmi terus berjalan dan komunikasi pun terjalin baik.

“Dengan kedekatan ini, diharapkan mampu menyerap aspirasi dan menekan potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat. Apabila ada komunikasi baik antara Kepolisian dengan berbagai pihak, maka situasi kamtibmas akan kondusif,” pungkasnya.

Bagikan :

Pos terkait