Bukan Hanya Nakes, Ariel Noah Pun Jalani Vaksinasi Covid-19 di Bandung

Ridwan Kamil dan Ariel Noah

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Klik Disini Untuk Mendengarkan Berita”]

Reporter : Gian

MATTANEWS.CO, BANDUNG – Ribuan tenaga kesehatan (Nakes) beserta tokoh masyarakat di Jawa Barat (Jabar) laksanakan vaksinasi, Kamis (14/1). Gubernur Jabar Mochamad Ridwan Kamil pantau langsung pemaksinan beberapa tokoh tersebut yang diantaranya, pimpinan daerah, pimpinan profesi, dan tokoh masyarakat lainnya.

“Ada Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum, ada Ariel Noah, ada Heru Joko dari Bobotoh dan yang lainnya untuk di vaksin,” kata Kang Emil.

Kang Emil menerangkan, masing-masing akan divaksin dua kali berselang setelah 14 hari, dan pasukan anti body akan muncul tiga bulan setelahnya.

“Karenanya jangan Euforia dulu setelah divaksin. Seperti halnya rasa cinta, hadirnya antibody butuh waktu dan proses,” ujarnya.

Ia berpesan untuk tetap menjalankan protokol 3M. Jelasnya, vaksin covid-19 ini sudah halal menurut MUI dan aman menurut BPPOM.

“Jangan percaya yang lain, percayakan saja pada BPPOM untuk isu kesehatannya, dan percayakan kepada MUI untuk kehalalannya. Jadikan tahun 2021 pulih dari pandemi dan pulih ekonomi,” pungkasnya.

Bacaan Lainnya
Bagikan :

Pos terkait