Example 728x250 Example 728x250
BERITA TERKINIHUKUM & KRIMINAL

Curhat Kapolres Prabumulih dengan Asosiasi dan Organisasi Media Kota Nanas

×

Curhat Kapolres Prabumulih dengan Asosiasi dan Organisasi Media Kota Nanas

Sebarkan artikel ini

MATTANEWS.CO, PRABUMULlH – Jalinan kemitraan yang makin erat antara Polres Prabumulih dengan rekan Pers Kota Nanas kembali ditunjukan dengan Curhat bersama Kapolres sekaligus melangsungkan sarapan pagi bersama di Rumah Makan Lombok Ijo Kota Prabumulih, Jumat (13/1/2023) pagi.

Kapolres Prabumulih AKBP. Witdiardi SIK didampingi Kasi Humas AKP. Sri Djumianti dan Kasat Intelkam IPTU Budiyono SH bercengkrama dengan seluruh Ketua maupun pengurus PWI, SMSI, IMO Indonesia, IWO, JMSI dan IWO Indonesia yang ada di Kota Prabumulih.

AKBP. Witdiardi mengucapkan terima kasih dan bangga dengan kemitraan yang sejauh ini telah terjalin sangat baik, harmonis dan bersinergi.

“Suatu kesempatan yang sangat baik di Jumat berkah ini, kita semua bisa berkumpul kembali. Alhamdulillah syukur pada awal jabatan saya sampai hari ini produk berita yang rekan-rekan sajikan sangat kami apresiasi dan telah banyak mengedukasi berbagai pihak atas program unggulan polres yang sejauh ini telah kami lakukan,”

Ditempat yang sama, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Prabumulih Mulwadi mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi kepada Kapolres Prabumulih yang telah mengadakan pertemuan ini.

“Terimakasih kepada Pak Kapolres yang telah mengundang dan meluangkan waktu untuk silaturahmi. Kita siap mensupport dan mendukung langkah-langkah Kapolres dalam menciptakan rasa aman bagi masyarakat di Kota Prabumulih,” terang pria yang akrab disapa Kemong ini.

Senada diungkap Ketua IMO Indonesia Kota Prabumulih, Abi Samran SH. Ia berharap, agar silaturahmi dan koordinasi ini bisa terus terjalin, dan sinergitas akan terus terjaga.

“Melalui pertemuan ini dapat semakin mempererat jalinan silaturahmi sehingga sinergi antara Polres Prabumulih dan insan pers yang selama ini sudah bermitra dengan baik tetap selalu terjaga dan dapat berlanjut bahkan lebih ditingkatkan,” pungkasnya.