Diduga Ulah ‘Palak’ Oknum LSM Bikin Resah Beberapa Kades di Wilayah Kecamatan Gondang Tulungagung

MATTANEWS.CO, TULUNGAGUNG –  Diduga atas ulah ‘Palak’ yang dilakukan oleh oknum Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) telah membuat keresahan beberapa Kepala Desa (Kades) di wilayah Kecamatan Gondang, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur.

Pernyataan itu dikatakan oleh Kepala Desa Jarakan, Kecamatan Gondang, Kabupaten Tulungagung, Suad Bagyo, S.H., dalam keterangan resmi diterima oleh media online nasional mattanews.co, Jumat (6/9/2024).

Menurut Suad, keresahan beberapa Kades ini dipicu atas ulah oknum LSM yang mencatut nama sebuah lembaga mirip dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang akan melakukan audit berujung justru mengeluarkan uang ratusan ribu dari pihak Pemerintah Desa (Pemdes).

“Beberapa Kades yang resah di wilayah Kecamatan Gondang itu yakni Notorejo dan Bendungan, sedangkan Desa Bolorejo itu masuk wilayah Kecamatan Kauman,” ucap Mbah Jarakan lebih akrab disapa itu.

Mbah Jarakan menambahkan dari informasi yang ia terima bahwasanya oknum LSM ini rencananya akan mendatangi ke Pemdes Notorejo berdalih ada materi dan kunjungan yang disebut dengan program audit eksternal pada tiga desa yakni pengawasan TPK, PK dan PA (tidak dijelaskan singkatannya-Red). “Mereka (Oknum LSM) justru minta bantuan untuk jamuan operasional, dan mengaku orang dari DPD Jawa Timur berdalih mengaku sebagai mitra,” tambahnya.

Print Friendly, PDF & Email
Bagikan :

Pos terkait