Dorong Sektor Pertanian dan Perkebunan di Perbatasan RI-Malaysia Satgas Pamtas Yonarmed 10/Bradjamusti Gandeng SMKN 1 Badau

MATTANEWS.CO,KAPUAS HULU – Membentuk duta-duta perubahan dan kepedulian dalam meningkatkan ilmu pengetahuan generasi penerus bangsa di perbatasan, anggota Pos Perumbang Satgas Pamtas RI – Malaysia Yonarmed 10/ Bradjamusti memberikan edukasi pelajaran tambahan tentang ilmu pengetahuan pertanian dan perkebunan kepada siswa-siswi SMKN 1 Badau di Desa Badau, Kecamatan Badau, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalbar, Jumat (08/09/2023) .

Kegiatan tersebut anggota Pos Perumbang memanfaatkan pekarangan kosong untuk dimanfaatkan menjadi kebun Pos, yang dijadikan suatu wisata edukasi anak-anak tentang pertanian dan perkebunan.

Dansatgas Pamtas RI – Malaysia Yonarmed 10/ Bradjamusti Mayor Arm Ady Kurniawan, M.Han
mengatakan, kegiatan edukasi seperti yang dilaksanakan anggota Pos Perumbang ini, merupakan kepedulian Satgas Yonarmed 10/ Bradjamusti untuk meningkatkan ilmu pengetahuan kepada anak-anak sejak dini yang ada di perbatasan.

“Kegiatan ini bertujuan memberikan pengalaman belajar yang menyenangkan untuk anak-anak murid, yaitu dengan memperkenalkan bagaimana cara bertani dan berkebun yang menyenangkan dan interaktif, “kata Danyon Mayor Arm Ady Kurniawan.

Bagikan :

Pos terkait