Example 728x250 Example 728x250
BERITA TERKINIHEADLINEHUKUM & KRIMINAL

Geger, Kaca Masjid di Palembang Diduga Ditembak OTD

×

Geger, Kaca Masjid di Palembang Diduga Ditembak OTD

Sebarkan artikel ini

MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Geger, suara letusan senjata mengarah di salah satu tempat ibadah, Masjid Ash Shomad Lorong Karya, Soak Simpur, Kelurahan Sukajaya Kecamatan Sukarami Palembang, diduga dilakukan Orang Tidak Dikenal (OTD). Akibatnya, kaca masjid pecah, Rabu (08/01/2024).

Kejadian ini terjadi sekitar pukul 08.15 WIB. Tidak ada korban jiwa, hanya saja membuat warga sekitar gempar.

Idayati, Guru Ngaji Masjid Ash Shomad mengatakan, dirinya mendengar suara ledakan yang cukup kuat. Setelah dilihat sumber suara tersebut, ternyata membuat kaca masjid pecah.

“Kami cari sumber ledakan itu, mungkin kayu yang jatuh atau apalah. Namun, setelah dicek, ternyata kaca masjid pecah. Memang sempat terdengar juga bunyi letusan sekali,” ungkap Idayati, kepada wartawan ditemui di lokasi kejadian.

Dikatakan Idayati, sebelum kejadian dirinya sempat berberes- beres, menyapu dalam masjid, karena baru saja anak-anak selesai mengaji.

“Sambil menunggu anak – anak dijemput, saya membersihkan di dalam. Saya takut dan melompat, ketika mendengar suara ledakan itu. Meskipun ada anak yang berada disekitaran tempat kaca pecah, dia tidak tahu,” jelasnya.

Setelah kaca pecah berhambur Idayati langsung membersihkan pecahan kaca yang berantakan dilantai masjid.

“Kami sempat membersihkan pecahan kaca, siapa tahu ditemukan bekas peluru,” tuturnya.

Dari liputan dilapangan, nampak anggota Polsek Sukarami mendatangi Masjid Ash Shomad, untuk melakukan olah TKP, memeriksa rekaman CCTV yang berada dilokasi kejadian.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada pernyataan resmi dari pihak kepolisian.