HD Terima Direksi PT Semen Baturaja

MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Gubernur Sumsel H. Herman Deru inginkan ada kerjasama tripartit antara Pemprov Sumsel, BPK dan PT Semen Baturaja dalam hal pengujian Belanja Modal Gedung dan Bangunan, yaitu pengujian kuantitas dan kualitas fisik konstruksi.

Hal tersebut diungkapkan HD saat menerima Direktur Utama (Dirut) PT. Semen Baturaja dalam rangka silaturahmi.

Hal ini disampaikan Herman Deru karena dirinya menilai laboratorium milik PT Semen Baturaja memiliki kualitas yang tidak kalah dengan laboratorium yang ada di daerah lain.

“Laboratorium yang dimiliki PT Semen Baturaja telah tersertifikasi dan memiliki SDM yang memahami secara mendalam terhadap prosedur yang berlaku sehingga hasil kualitas pengujian juga dapat dipertanggungjawabkan dengan baik,”kata Deru di Ruang Tamu Gubernur, Selasa, (23/5/2023)

Bahkan, PT Semen Baturaja juga melibatkan SDM yang ahli dalam bidangnya untuk menangani isu lingkungan di sekitar pabrik seperti jenis pohon yang akan ditanam untuk menghasilkan Oksigen yang baik untuk lingkungan dan dapat tumbuh di tanah sekitar pabrik yang terdiri dari jenis tana luat yang susah untuk ditumbuhi pepohonan.

Bagikan :

Pos terkait