Jadi Tuan Rumah Satgas Tangkal Narkoba, Ini Pesan Wakil Walikota dan Kepala SMK Negeri 1 Padangsidimpuan

MATTANEWS.CO, PADANGSIDIMPUAN – Kota Padang Sidempuan didapuk menjadi tuan rumah penutupan Kirab Satgas tangkal narkoba gerakan Pramuka Provinsi Sumatera Utara tahun 2022 yang melintasi 17 kabupaten/kota. Acara yang diisi dengan berbagai rangkaian kegiatan itu, Wakil Wali Kota Padang Sidempuan, Arwin Siregar, turut menghadiri Malam Keakraban (Makrab) antar Panitia Kirab Sumatera Utara, Selasa (20/9/2022) malam di SMK Negeri 1 Padang Sidempuan.

Acara diawali dengan Upacara serah terima pasukan Kirab tangkal Napza. Pembina Upacara, Islahuddin Nasution, yang juga Kepala Dinas Kominfo Kota Padang Sidempuan, menyampaikan, bahwa Gerakan Pramuka harus menjadi garda terdepan dalam hal upaya menangkal segala jenis narkoba. Maka dari itu, perlu adanya komitmen dari semua pihak untuk bersama mewujudkannya.

Lebih lanjut kata Islahuddin, Kota Padang Sidempuan sangat berbahagia lantaran terpilih menjadi tuan rumah pada penutupan Kirab Napza Gerakan Pramuka. Menurutnya, hal tersebut dinilai sebagai suatu penilaian yang baik dari kwartir daerah (Kwarda) Sumatera Utara, Nurdin Lubis dan rombongan.

Bagikan :

Pos terkait