Ketua DPRD Sumsel Bagikan Paket Sembako ke Warga Terdampak Covid-19

Reporter : Anang

PALEMBANG, Mattanews.co – Ketua DPRD Sumsel RA Anita Noeringhati, pada hari Minggu (26/4/2020) lalu, membagikan paket sembako dan masker kepada masyarakat dan panti asuhan, yang terkena dampak pendemi Covid-19 di kediamannya.

“Dampak corona ini memang sangat luar biasa, sangat menyulitkan seluruh lapisan masyarakat. Bahkan tak sedikit warga yang kesulitan mencari biaya hidup, selama pandemi menyerang,” kata Anita, Senin (27/4/2020).

Menurut Ketua Harian DPD Partai Golkar Sumsel ini, secara pribadi ia terpanggil untuk membantu warga yang sekarang sedang terdampak covid-19.

Pasalnya efek yang ditimbulkan tidak hanya menyentuh aspek kesehatan saja, tapi juga ekonomi, sosial dan keamanan.

“Inilah yang menjadi perhatian saya, mereka sangat penting untuk diperhatikan dan diberikan bantuan. Walau pun bantuan ini sangatlah kecil dibandingkan dengan masyarakat yang membutuhkan,” ucapnya.

Dia mengharapkan, dengan adanya kegiatan seperti ini, bisa menginspirasi para darmawan lainnya, untuk turut serta menyumbangkan rezekinya ke warga tidak mampu.

Bacaan Lainnya
Bagikan :

Pos terkait