BERITA TERKINIHEADLINEHUKUM & KRIMINALNUSANTARA

Koramil 04 Badau Berikan Bantuan Sembako dan Pakian Kekorban Kebakaran Rumah Betang Kekurak

×

Koramil 04 Badau Berikan Bantuan Sembako dan Pakian Kekorban Kebakaran Rumah Betang Kekurak

Sebarkan artikel ini

MATTANEWS.CO, KAPUAS HULU – Sebagai bentuk kepedulian terhadap warga desa binaan yang tertimpa musibah kebakaran, PJ Danramil 1206-04/Badau Kodim 1206/Putussibau, Lettu Inf Mahfud Sabban menyerahkan bantuan sosial kepada Kepala Desa Kekurak Kecamatan. Badau Dominikus Jackson yang merupakan perwakilan dari warga korban kebakaran, Rabu (26/03/2025).

Lettu Inf Mahfud Sabban mengatakan bantuan dari Koramil 04/Badau secara sukarela ini untuk membantu meringankan beban warga desa binaan yang terdampak kebakaran rumah betang Kekurak.

“Bantuan sembako yang diserahkan berupa beras, minyak goreng dan mie instan serta pakaian layak pakai,” kata Lettu Inf Mahfud Sabban kepada wartawan.

Lanjut kata Lettu Mahfud, beruntung dari 20 pintu kebakaran Rumah Panjang itu tidak ada korban jiwa, namun kerugian materil ditafsir sampai ratusan juta rupiah .

“Dengan bantuan sembako dan pakaian layak pakai yang diberikan semoga dapat membantu meringankan beban warga pasca musibah kebakaran,” tuturnya.

Melalui langkah ini, Koramil 04/Badau Kodim 1206/Putussibau kembali menegaskan komitmennya untuk selalu hadir di tengah masyarakat.

“Khususnya saat menghadapi situasi darurat dan musibah seperti kebakaran di rumah Betang Kekurak,” tukas Pj Danramil 04/Badau.

Pilihan Pembaca :  Update Perkembangan Data Kasus dan Vaksinasi Covid-19 DKI Jakarta Per 28 Juli 2021