Ratusan Pedagang Pasar Cinde Palembang Divaksin

MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Pemerintah Provinsi Sumatra Selatan memulai vaksinasi untuk masyarakat umum. Di tahap awal, vaksinasi Covid-19 dilakukan untuk ratusan pedagang Pasar Cinde Palembang, Rabu (03/03/2021). Ada 253 orang pedagang yang divaksin.

Direktur Operasional PD Pasar Palembang Jaya, Syaiful Busnawi mengatakan, secara keseluruhan ada sekitar 300 pedagang pasar di area tersebut, namun baru ada 253 orang pedagang yang terdaftar untuk mendapat vaksinasi Covid-19.

“Beberapa hari lalu kita lakukan pendataan pedagang pasar. Dan didapat 253 orang dari 300an pedagang yang ikut vaksinasi. Semula kita target ada 100 pedagang, namun antusiasme pedagang sangat besar untuk ikut vaksinasi sehingga didapat ratusan pedagang ingin ikut program vaksinasi ini,” ujar Syaiful.

Ia menuturkan, vaksinasi kepada para pedagang menjadi keinginan besar dan hal yang penting. Lantaran, para pedagang di pasar tradisional sangat rentan bisa terpapar Covid-19. Apalagi setiap hari para pedagang bisa bertemu dengan masyarakat dari berbagai kalangan.

Bagikan :

Pos terkait