MATTANEWS.CO, FAKFAK – Pemerintah Kabupaten Fakfak bersinergi dengan Perusahaan Listrik Negara (PLN) dalam mewujudkan Visi Misi Fakfak Terdepan, Sejahtera, Nyaman, Unggul dan Mandiri (Tersenyum) melalui Brand Fakfak Terang.
Sinergitas program ini berjalan bersama dari pemerintah pusat hingga ke daerah, tentunya warga setempat memberikan apresiasi kepada PLN ranting Fakfak atas kerjasama itu.
Melalui program ini, Bupati Fakfak Untung Tamsil didampingi Wakil Bupati Yohana Dina Hindom bersamaan PLN ranting Fakfak dan juga dihadiri oleh Anggota DPRD Fakfak Sony Hegemur yang merupakan anak dari Kampung Mambunibuni melaunching listrik pada tiga kampung di Distrik Kokas pada Sabtu, (14/9/2024)
Tiga Kampung tersebut diantaranya, Kampung Mambunibuni, Kampung Kriawaswas dan Kampung Kinam.
Bupati Untung Tamsil juga menegaskan, program tersebut dapat berjalan bersama dengan Pemerintah Pusat hingga ke Daerah, dan persoalan listrik merupakan sinergitas Program Pemerintah Daerah bersama Pemerintah Pusat.