Masyarakat dan Donatur Bebaskan Halaman Depan Masjid Al-Muhajirin, ini Kata Kades Pangkul

MATTANEWS.CO, PRABUMULIH – Kurang lebih 15 Tahun, keinginan masyarakat untuk perluasan halaman Masjid Al-Muhajirin 1 Desa Pangkul Kecamatan Cambai Kota Prabumulih akhirnya terkabul.

Tidak bisa dipungkiri atas dorongan Pemerintah Desa Pangkul, halaman rumah didepan Masjid tersebut bisa dibeli masyarakat serta bantuan dari para donatur yang berwakaf dan beramal dijalan Allah SWT.

Kepala Desa (Kades) Pangkul Jakaria SH menjelaskan atas dibeli Rumah tersebut, Halaman Mesjid akan lebih luas halaman parkir serta menambah keindahan Masjid tersebut, Jumat (27/1/2023)

“Kami banyak berterimakasih Kepada masyarakat desa pangkul dan para donatur. Terkhusus, keluarga besar almarhum bapak Alimiti sekeluarga yang sudah ikhlas rumah tersebut untuk dibeli,” ungkapnya.

Harapan kita lanjut Kades Jack sapaannya, ke depan pemerintah bisa melakukan pengecoran halaman dan membuat pagar Masjid tersebut.

“Selama ini Al-Muhajirin terhalang oleh rumah yang ada didepan Masjid. Alhamdulillah walaupun belum di Cor halaman tersebut namun nuansa Masjid ini terlihat begitu indah,” pungkasnya.

Bagikan :

Pos terkait