Sandiaga Uno Janjikan Perubahan ekonomi Indonesia Dab Kembali Kuasai Asia

Cawapres Sandiaga Uno saat menjawab pertanyaan awak media di rumah sultan Iskandar Selasa (18/9

Reporter: M Irfan Effendi

PALEMBANG, Mattanews. co – Calon Aakil presiden (Cawapres)  Sandiaga Uno dalam rangkaian kunjungan kota Palembang mengunjungi Sultan Iskandar di kediaman Sultan pada  Selasa (18/09/2018) pagi

Diketahui Sultan Iskandar  merupakan penerus Kesultanan Palembang Darussalam, Sandi datang sebagai bentuk penghormatan sekaligus ajang silahturahmi dengan tokoh masyarakat kota Palembang

“Sumatera Selatan merupakan salah satu kota besar yang cukup membawa pengaruh dalam perekonomian baik ditingkatkan regional maupun internasional sehingga cukup berpotensi untuk menjadi motor penggerak roda perekonomian di Kepulauan Sumatera,” ujar Sandi.dihadapan tokoh Palembang

Lebih lanjut, dan Sandi mengatakan semua terlihat banyak event bertaraf Internasional yang dilaksanakan di kota Palembang seperti baru ini menjadi tuan rumah Asian Games,

“Tapi sekarang masyarakat Sumsel sedang merasakan akibat perekonomian yang lagi sulit akibat barang – barang pokok naik, bahkan di sektor perkebunan yang sedang menurun dan membuat lesu ekonomi di Sumatera,”Tutur Mantan Ketua Umum DPP Hipmi Pusat ini

Sandi berjanji di tahun 2019 ketika mampu menang dalam pemilihan presiden pasti akan membawa perubahan ekonomi Indonesia kembali menguasai Asia,” Indonesia harus kembali meningkatkan ekonomi yang lebih maju,” Tegas Sandi

Sementara ditempat yang sama Sultan Iskandar meminta kepada masyarakat Sumatera Selatan untuk dapat memenangkan pasangan Prabowo dan Sandi dalam Pilpres 2019,

“Diharapkan Sumsel khususnya kota Palembang mampu memenangkan pasangan Prabowo-sandi untuk membawa perubahan yang lebih baik untuk Indonesia, karena Indonesia butuh pemimpin yang tegas demi memberikan keamanan dan kenyamanan serta mampu mensejahterahkan kehidupan rakyat,”Pungkasnya.

Editor: Bang YF 

Bagikan :

Pos terkait